17 Juli 2009

Ledakan Bom di Marriott & Ritz Carlton

Ledakan Bom di Marriott-Ritz Carlton
Kepercayaan Investor Hilang Dalam Sehari

Jakarta - Peristiwa bom di Hotel JW Marriott dan Ritz Carlton Kuningan pada hari ini ibarat pepatah "hujan sehari menghapus kemarau setahun". Tingkat kepercayaan keamanan yang selama ini sudah dicapai Indonesia harus tercoreng oleh peristiwa bom tersebut.
Ketua Umum Kadin MS Hidayat mengaku sangat kecewa dengan kejadian ini, ia mengharapkan dunia usaha dan pemerintah harus bertindak dalam upaya pemulihan kepercayaan termasuk membangun komunikasi intens dengan dunia internasional khususnya dalam mengembalikan kepercayaan keamanan di Indonesia.
"Saya sangat kecewa, terhadap upaya-upaya semacam ini, apapun motifnya, merugikan kita sebagai bangsa," kata Hidayat saat dihubungi wartawan, Jumat (17/7/2009).
Untuk itu ia berharap kepada pemerintah untuk segera mengatasi masalah ini, dengan berbagai upaya secepat mungkin dalam mengembalikan kepercayaan, termasuk segera mencari pelaku peledakan bom.
Ia berpendapat, peristiwa bom tersebut merupakan langkah mundur dari capaian selama ini, karena dipastikan citra Indonesia pasti akan tercoreng, dan memerlukan upaya keras untuk memperbaikinya.
"Pasti ada gejolak pasar bursa, ada penurunan indeks saham, siang hari ini kelihatan membaik, rupiah bergerak perlahan. Saya harap efeknya mudah-mudahan tidak berlangsung lama," harapnya.
Mengenai ada kemungkinan penundaan realisasi investasi, dari para investor, menurutnya peluang itu bisa saja terjadi. Terutama dalam proses jadwal investor untuk menanamkan investasinya, namun hal itu bisa ditekan dengan proses pemulihan kepercayaan keamanan dengan penangkapan para pelaku dengan segera.
"Kalau ada penangkapan pelaku segera, akan membantu proses percepatan pemulihan," harapnya.

0 komentar: